Beranda Pendidikan Digital Magnifier, Alat Penting Untuk Tunanetra Low Vision

Digital Magnifier mungkin bagi anda adalah istilah yang asing atau jarang didengar. Namun alat ini merupakan alat bantu yang penting bagi orang yang mengalami tunanetra low vision atau gangguan penglihatan dengan taraf tertentu.

Tunanetra terbagi menjadi dua yakni buta total dan low vision. Pada seseorang penyandang low vision memiliki hambatan melihat yang cukup parah tapi tidak sampai buta total. Sehingga oleh sebab itu dalam beraktivitas mereka memerlukan alat bantu, misalnya dalam hal belajar.

Ada berbagai alat bantu yang bisa digunakan oleh tunanetra low vision, dari yang sederhana seperti kaca pembesar atau luv hingga alat yang kita bahas pada artikel kali ini yakni digital magnifier.

Pengertian

Digital magnifier sendiri adalah sebuah alat yang digunakan untuk memperbesar bagian-bagian tertentu namun memanfaatkan teknologi digital yang mana berguna bagi orang yang mengalami hambatan penglihatan.

Bentuk

Berikut ini wujud portable digital magnifier yang memiliki bentuk ringkas dan mudah dibawa kemana-mana.

Digital magnifier
Digital magnifier via imore.com

Manfaat

Alat ini bermanfaat untuk memperbesar bagian-bagian tertentu misalnya saja tulisan pada sebuah buku. Alat tersebut akan menampilkan huruf-huruf atau kalimat yang diperbesar, yang mana seorang yang mengalami low vision akan lebih mudah dalam membaca.

Harga

Untuk harga benda ini bisa dibilang tidak murah namun juga tidak terlalu mahal. Bergantung dengan kualitas dan merk. Semakin baik kualitas makan akan semakin mahal. Namun untuk kisaran harganya bisa didapatkan mulai dari harga satu jutaan hingga lima juta rupiah.

Dimana bisa didapatkan

Alat ini bisa didapatkan di situs jual beli online (marketplace), toko elektronik besar di sekitar tempat tinggal anda, atau anda juga bisa menghubungi kami melalui situs ini.

Demikianlah pentingnya digital magnifier, sebuah alat yang bermanfaat bagi penyandang low vision. Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda pembaca situs ini. Jangan lupa membaca artikel lainnya tentang dunia anak berkebutuhan khusus.

Apabila artikel ini dirasa bermanfaat jangan sungkan untuk membagikan kepada orang lain supaya situs ini semakin bisa menjangkau lebih banyak lagi pembaca, terima kasih dan salam pendidikan.

Baca Juga  Soal IPA Untuk ABK (Anak Berkebutuhan Khusus) di SLB
A+ A-

Kontak

Email: meenta.edu@gmail.com

Instagram: meenta_net

Live Search