Daftar isi: [Hide]
Pengertian Google Classroom merupakan salah satu aplikasi yang dimiliki Google yang digunakan untuk sarana belajar daring atau online dimana siswa dan guru tidak harus berada dalam suatu kelas secara fisik dan bertatap muka. Pengertian lainnya mengenai aplikasi tersebut akan dijelaskan oleh beberapa ahli secara rinci berikut ini.
Pengertian Google Classroom berdasarkan pendapat ahli

Afrianti (2018: 11) mengutip dari situs resmi Google menjelaskan aplikasi Google Classroom adalah alat produktivitas yang dibuat demi mempermudah dan menghemat waktu seorang pendidik atau guru dalam mengelola kelas serta meningkatkan komunikasi dengan siswa. Dengan adanya aplikasi Google Classroom bisa memudahkan siswa dan pendidik untuk saling terkoneksi baik di dalam maupun di luar sekolah.
Baca Juga: Hal yang wajib diketahui orang tua dalam mendidik anak saat ini
Abdul Barir Hakim dalam Ernawati (2018: 15) menjelaskan bahwa Aplikasi Google Classroom merupakan layanan yang berbasis internet kepunyaan Google yang digunakan sebagai sebuah sistem e-learning atau dalam Bahasa Indonesia disebut pembelajaran daring.
Diemas Bagas Panca dan Rina Harimurti Pradana (2017: 62), menjelaskan mengenai Google classroom yakni suatu aplikasi ruang kelas di dunia maya yang bisa menjadi sarana distribusi tugas, submit tugas hingga menilai tugas-tugas yang telah dikumpulkan oleh siswa. Aplikasi ini bisa diperoleh secara gratis setelah sebelumnya mendaftarkan pada akun google application for education.
Herman dalam Nurfiyanti (2019: 51), mengemukakan bahwa Google Classroom konsepnya merupakan kelas yang tersedia bagi siapa saja yang mempunyai Google Apps for Education, serangkaian alat produktivitas gratis termasuk gmail, dokumen, maupun drive.
Noordin Asnawi (2018: 17), menyebut aplikasi Google classroom suatu serambi pembelajaran campuran yang ditujukan untuk setiap ruang lingkup pendidikan sebagai jalan keluar dari kesulitan dalam membuat, membagikan dan mengelompokkan setiap penugasan tanpa kertas. Aplikasi ini merupakan salah salah satu platform terbaik untuk meningkatkan alur kerja guru.
Di dalam Aplikasi ini tersedia layanan-layanan canggih yang membuat alat ini ideal untuk digunakan bersama siswa. Dengan alat ini seorang guru bisa menghemat waktu, menjaga kelas supaya teratur, serta meningkatkan komunikasi dengan peserta didik. Aplikasi ini tersedia bagi semua orang dengan google apps for education, rangkaian tools produktivitas gratis termasuk gmail, drive dan Dokumen.
Demikian pengertian google classroom menurut ahli, semoga bermanfaat dan menjadi tambahan referensi anda.
Baca Juga: Cara agar anak anda betah di rumah
Daftar Pustaka
Afrianti, W. E. 2018. Penerapan Google Classroom Dalam Pembelajaran Akuntansi (Studi Pada Program Studi Akuntansi Universitas Islam Indonesia). Yogyakarta: UII
Diemas Bagas Panca dan Rina Harimurti Pradana, “Pengaruh Penerapan Tools Google Classroom Pada Model Pembelajaran Project Based Learning Terhadap Hasil Belajar Siswa” ITEdu Vol. 02, No. 01 (2017), h. 62
Ernawati. 2018. Pengaruh Penggunaan Aplikasi Google classroom Terhadap Kualitas Pembelejaran dan Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ekonomi Kelas XI MAN 1 Kota Tanggerang.
Noordin Asnawi. “Pengukuran Usability Aplikasi Google Classroom Sebagai Elearning Menggunakan USE Questionnaire” Journal of Computer, information system, & technology management Vol. 1, No. 2 (April 2018) h. 17-18
Nurfiyanti. Pengaruh Media Pembelajaran Google Classroom Dalam Pembelajaran Analisis Real Terhadap Motivasi Belajar Mahasiswa. Jurnal Pendidikan Matematika (2019) h 50-59.
Seorang minimalis, menyukai olahraga, dan menulis.