Daftar isi: [Hide]
Pengertian interaksi sosial menurut ahli berikut ini bisa menjadi referensi dalam menulis berbagai hal. Dalam pengertian ini disertakan juga nama ahli, tahun buku, hingga halaman.
Pengertian interaksi sosial adalah hubungan antar individu-individu, individu-kelompok, dan kelompok-kelompok yang saling mempengaruhi, mengubah, maupun memperbaiki. Berikut ini pengertian lain menurut tokoh ahli.
Pengertian interaksi sosial menurut ahli

Abu Ahmadi, (2002: 54), menjelaskan pengertian Interaksi sosial yaitu hubungan antar dua individu maupun lebih, yang mana perilaku individu yang satu mempengaruhi, mengubah, maupun memperbaiki kelakuan individu lainnya ataupun sebaliknya.
Chaplin (1981: 471), mejabarkan definisi dari interaksi sosial secara sederhana yakni suatu proses interpersonal yang terus berlangsung antar dua maupun lebih pribadi.
Departeman Pendidikan Nasional (2005: 438), menguraikan arti interaksi sosial yaitu hubungan sosial yang dinamis diantara individu dan individu, kelompok dan individu, maupun kelompok dan kelompok.
Gillin dan Gillin (dalam Soekanto, 1990: 67) menjelaskan interaksi sosial yaitu hubunga sosial yang dinamis dimana menyangkut hubungan antara individu-individu, antara kelompok-kelompok orang, ataupun antar individu-kelompok orang. Bila dua orang bertemu, maka interaksi sosial dimulai ketika itu juga.
H. Bonner (dalam Ahmadi, dkk, 2002: 54), menjelaskan bahwa interaksi sosial yaitu hubungan antar dua individu maupun lebih, yang mana kelakuan individu yang satu mempengaruhi, mengubah, maupun memperbaiki perilaku individu yang lain dan sebaliknya.
Soerjono Soekanto (2012: 56) menjelaskan bahwa interaksi sosial berlangsung antar pihak-pihak bila terjadi reaksi diantara kedua pihak.
Thibaut dan Kelly (Ali dan Asrori, 2005: 87) menjelaskan pengertian interaksi sebagai peristiwa yang saling mempengaruhi satu dengan lainnya saat dua individu maupun lebih bersama, mereka menciptakan suatu hasil satu dengan yang lain, ataupun berkomunikasi satu sama lain.
Walgito (2003: 65), menjelaskan arti interaksi sosial yakni suatu hubungan antar orang (individu) satu dengan orang lainnya, orang satu dapat mempengaruhi orang yang lainnya maupun sebaliknya, jadi ada hubungan timbal balik. Hubungan tersebut bisa antar orang dengan orang lainnya, orang dengan kelompok maupun antar kelompok dengan kelompok.
Daftar Pustaka:
Ali, M & asrori. 2005. Psikologi Remaja, Perkembangan Peserta Didik. Jakarta: Bumi Aksara.
Abu Ahmadi, 2002. Psikologi Sosial. Jakarta: Penerbit Rineka Cipta.
Ahmadi, A,2002, Psikologi Sosial, Edisi Revisi, Jakarta: Penerbit Rineka Cipta.
Bimo,Walgito. 2003. Psikologi Sosial. Yogyakarta: Andi Offset.
Chaplin, J. P. (1981). Dictionary of Psychology. Dalam Kartono Kartini (penyunting) Kamus Lengkap Psikologi. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.
Departemen Pendidikan Nasional, 2005 Kamus Besar Bahasa Indonesia edisi ketiga Balai Pustaka, Jakarta
Soekanto, Soerjono,1990. Sosiologi Suatu Pengantar. Jakarta : PT.Raja Grafindo.
Soejono.2012. Sosiologi Suatu Pengantar. Jakarta : PT Raja Grafindo. Persada.
Seorang minimalis, menyukai olahraga, dan menulis.