Daftar isi: [Hide]
Berikut ini adalah contoh judul skripsi jurusan PLB yang banyak dipakai mahasiswa Pendidikan Luar Biasa. Artikel ini mungkin bisa menjadi referensi bagi anda mahasiswa jurusan tersebut yang sedang mempersiapkan atau memulai untuk menulis tugas akhir mahasiswa S1.
Skripsi merupakan tugas akhir mahasiswa di jenjang strata satu. Pengalaman penulis mengerjakan skripsi sebetulnya susah-susah gampang, bergantung dengan usaha kita apakah mengerjakan dengan santai bermalas-malasan maupun tekun. Kemudian kita juga dituntut untuk aktif dalam konsultasi dan menemui dosen pembimbing sehingga bagi kalian yang sedang menyusun jangan malas untuk berkonsultasi.
Baik langsung saja, melalui artikel ini penulis menjabarkan jenis-jenis penelitian beserta contoh judulnya utamanya skripsi jurusan PLB atau pendidikan luar biasa.
Jenis Penelitian dan judul skripsi yang popular banyak dipakai mahasiswa jurusan PLB:

Penelitian Deskriptif
Merupakan penelitian mengenai data yang dikumpulkan dalam bentuk kata-kata dan gambar, kata-kata menjadi kalimat seperti hasil wawancara antara peneliti dengan informan. Penelitian jenis ini juga termasuk sering dipakai atau digunakan oleh mahasiswa pendidikan luar biasa.
Contoh judul:
Pelaksanaan pembelajaran menambal ban kelas VII tunagrahita ringan di SLB Mulia Sejati.
Implementasi pembelajaran kewirausahaan siswa tunarungu kelas VIII di SLB Cahaya Semesta.
Penelitian Tindakan Kelas
Penelitian tindakan kelas adalah bagian dari penelitian tindakan atau (action research), merupakan penelitian untuk memperbaiki kualitas pembelajaran di kelas. Penelitian ini berangkat pada permasalahan yang terjadi di dalam kelas sehingga guru tergerak untuk mengatasi dengan suatu penelitian.
Jenis penelitian ini bisa dibilang paling popular dilakukan atau disusun oleh mahasiswa kependidikan termasuk jurusan pendidikan luar biasa. Sekedar info penulis juga termasuk menggunakan jenis penelitian ini ketika menyusun skripsi tugas akhir.
Contoh judul:
Peningkatan keterampilan membuat batako dengan metode demonstrasi pada siswa tunagrahita ringan kelas IX di SLB Budi Wijaya
Peningkatan kemampuan membaca permulaan dengan metode global pada anak tunarungu kelas II SDLB di SLB Wahyu Pelita
Penelitian SSR
SSR (single subject research) adalah jenis penelitian eksperimen dimana pengukuran variable terikat dilakukan secara berulang-ulang dalam rentang periode waktu tertentu. Kemudian subjek dalam penelitian ini bisa satu, dua, atau lebih orang namun hasil yang disajikan dianalisis secara individual.
Contoh judul:
Pengaruh permainan puzzle pada kemampuan mengenal huruf vokal pada siswa tunadaksa kelas VI di SLB Alam Raya.
Pengaruh permainan dakon terhadap kemampuan membilang pada siswa tunagrahita kelas VI di SLB Jaya Sentosa.
Penelitian Kuasi Eksperimen
Penelitian ini juga merupakan jenis penelitian eksperimen, kuasi eksperimen adalah penelitian yang mendekati eksperimen sebenarnya serta tidak dimungkinkan untuk manipulasi ataupun kontrol dari luar yang bisa mempengaruhi percobaan. Penelitian jenis ini juga banyak dilakukan oleh mahasiswa pendidikan luar biasa dengan banyaknya skripsi yang sudah ada.
Contoh judul:
Pengaruh media papan bintang terhadap kedisiplinan siswa tunagrahita ringan kelas II di SLB Sekar Hati.
Pengaruh media mind map terhadap kemampuan mengingat siswa tunarungu kelas XI di SLB Kasih Alam.
Demikianlah jenis penelitian dan contoh judulnya yang biasa digunakan dan menjadi favorit mahasiswa PLB dalam menyusun skripsi. Lalu mana yang terbaik? Jawabanya adalah semua baik tergantung masalah yang dihadapi dalam pembelajaran di kelas. Jadi inti dari penelitian adalah menemukan masalah untuk dicarikan solusinya.
Akhirnya selamat menyusun skripsi semoga segera selesai dana pa yang anda cita-citakan bisa tercapai, terima kasih.
Seorang minimalis, menyukai olahraga, dan menulis.