Beranda Pendidikan 15 Universitas Terbaik di Belanda Tahun 2024 yang Bisa Kamu Pilih

Hingga saat ini Eropa masih menjadi salah satu tujuan pendidikan yang diminati para pelajar. Salah satu negara impian banyak pelajar dari benua tersebut adalah Belanda. Daftar universitas terbaik di Belanda mampu menambung ribuan pelajar dari seluruh penjuru dunia. Kualitas pendidikan yang dimiliki oleh negara ini memang sangat bagus. Memiliki sistem belajar efektif menjadikan Belanda banyak dituju para pelajar internasional.

negara belanda
Negara Belanda via expatica.com

Universitas Terbaik di Belanda tahun 2023 yang Bisa Kamu Pilih

Terdapat banyak mahasiswa dari berbagai negara yang memilih menempuh pendidikan di Belanda setiap tahunnya. Negara ini memang terkenal mempunyai daftar universitas terbaik dengan kualitas pendidikan sangat mumpuni. Berikut ini Kami akan memberikan daftar universitas terbaik di Belanda yang bisa Kamu pilih untuk menempuh pendidikan yang baik.

1. Breda University of Applied Sciences

universitas terbaik di belanda - Breda University of Applied Sciences
Breda University of Applied Sciences

Daftar universitas terbaik di Belanda yang satu ini berdiri tahun 1966. Universitas ini menawarkan program pendidikan pariwisata dan juga rekreasi. Mahasiswa dapat memilih program sarjana maupun magister pada tingkat akademik dan profesional. Semua siswa didorong agar mampu mengembangkan bakat masing-masing serta kecerdikan daya cipta mereka.

2. Wittenborg University of Applied Sciences

Wittenborg University of Applied Sciences
Wittenborg University of Applied Sciences

Universitas terbaik di Belanda ini merupakan kampus bisnis yang berusaha mempromosikan kelebihan dalam pembelajaran dan pengajaran bisnis serta manajemen internasional. Program yang tersedia di kampus ini lebih fokus pada bidang perhotelan dan bisnis.

3. University of Amsterdam

universitas terbaik di belanda - University of Amsterdam
University of Amsterdam

Universitas ini merupakan universitas riset yang diklaim sebagai kampus terbaik di Belanda. Kampus ini bahkan memperoleh peringkat ke-17 terbaik di benua Eropa serta peringkat ke-56 terbaik di seluruh dunia.

Universitas terbaik di Belanda ini unggul dalam bidang perkuliahan ilmu sosial, humaniora dan juga bidang seni. Universitas yang juga disebut UvA ini dikenal sebagai kampus penghasil riset paling terkemuka di Eropa.

4. University of Twente

University of Twente
University of Twente

Kampus ini merupakan kampus teknik negeri yang terletak di Enschede. Kampus ini sudah sejak lama dikenal sebagai kampus yang menyediakan program S2 dengan kualitas unggul. Tak heran jika lulusan universitas ini mayoritas sudah siap kerja. Terdapat 5 fakultas di universitas ini yang menawarkan fokus berbeda.

Bidang Teknologi Biomedis & Kesehatan, Administrasi Publik Eropa, Administrasi Bisnis International, Teknik, Teknologi Informasi, Sains & Teknologi merupakan fokus utama dalam kampus ini

5. CEG (Cambridge Education Group), Amsterdam

 CEG (Cambridge Education Group), Amsterdam
CEG (Cambridge Education Group), Amsterdam

CEG ONCAMPUS berkolaborasi dengan University of Amsterdam yang mana mahasiswa dapat menikmati proses belajar langsung di universitas tersebut sekaligus menikmati kehidupan sebagai mahasiswa disana. Perlu diketahui bahwa ONCAMPUS merupakan kemitraan antar kampus terkemuka dan juga CEG.

Program tersebut menawarkan layanan pra-universitas sebagai salah satu langkah sebelum masuk pada program Sarjana serta Master pada berbagai universitas terkemukan yang terdapat di Eropa, Inggris dan Amerika Serikat.

6. Holland International Study Centre

 Holland International Study Centre
Holland International Study Centre

Terletak di Amsterdam, salah satu universitas terbaik di Belanda ini mempersiapkan para mahasiswa untuk belajar sebagai lulusan Sarjana pada universitas yang ada di Belanda. Para mahasiswa akan mengembangkan bakat bahasa Inggris sekaligus akademik secara umum.
Terdapat banyak sekali program yang tersedia dalam bahasa Inggris. Inilah yang menjadi alasan mengapa banyak mahasiswa internasional memilih mengemban pendidikan di kampus ini.

7. TU Delft (Delft University of Technology)

TU Delft (Delft University of Technology)
TU Delft (Delft University of Technology)

TU Delft merupakan universitas terbaik di Belanda sekaligus tertua di negara tersebut. Awalnya, kampus ini berdiri sebagai akademi untuk para insinyur sipil. Lalu sebagian lagi untuk memberikan pendidikan pada para pegawai negeri yang ingin bekerja di perusahaan Hindia Timur Belanda. Banyak fasilitas yang tersedia di kampus ini, misalnya perpustakaan, lab komputer, fasilitas seni, fasilitas olahraga dan juga yang lainnya.

Baca Juga: Kampus terbaik di Australia

8. Wageningen University and Research

universitas terbaik di belanda Wageningen University and Reasearch
Wageningen University and Reasearch

Daftar universitas terbaik di Belanda ini merupakan salah satu universitas kelas dunia yang mengajarkan program ilmu sosial dan sain dengan fokus ilmu pengetahuan. Terdapat 10.000 mahasiswa lebih yang mengambil gelar Sarjana, Pascasarjana serta kualifikasi profesional. 20% dari jumlah mahasiswa tersebut merupakan pelajar dari luar Belanda.

Terdapat 20 program sarjana di universitas ini, diantaranya ilmu kesahan, pengembangan internasional dan juga bisnis.

9. Leiden University

universitas terbaik di belanda Leiden University
Leiden University

Leiden merupakan kampus paling tua yang ada di Belanda. Salah satu universitas terbaik di Belanda ini berdiri pada tahun 1575. Semua mahasiswa di kampus ini mempunyai kesempatan untuk mengembangkan skill mereka dalam sebuah riset.

Sebagai kampus tertua, tentu banyak anggota keluarga kerajaan di Belanda yang mengemban pendidikan di kampus ini. Selain itu, banyak peneliti berbakat yang juga belajar di universitas ini. Bahkan, filsuf Descarter dan Spinoza merupakan mahasiswa kampus ini pada Zaman Keemasan Belanda. Kampus ini juga berhasil menciptakan 16 lulusan penerima hadiah Nobel. Yang paling tersohor namanya yakni Enrico Fermi dan Albert Einstein.

10. Erasmus University Rotterdam

Erasmus University Rotterdam
Erasmus University Rotterdam

Sama seperti namanya, universitas terbaik di Belanda ini berada di Rotterdam. Terdapat 6.000 lebih mahasiswa internasional yang ada di kampus ini. Universitas ini memiliki 7 fakultas dan fokus dengan 4 bidang yakni keuangan, budaya, kesehatan dan tata kelola.

11. University of Groningen

University of Groningen
University of Groningen

Universitas terbaik di Belanda ini sudah berdiri pada tahun 1614. Sebagaimana yang diketahui bahwa kota Groningenadalah kota pelajar yang ada di negara Belanda. ¼ penghuni Groningen adalah pelajar. Kampus ini menyediakan banyak program yang dapat dipilih sesuai bakat para mahasiswanya, yaitu seni, sejarah dan juga bisnis internasional.

12. Utrecht University

Utrecht University
Utrecht University

Berdiri pada tahun 1636 lalu, universitas terbaik di Belanda ini menjadi salah satu kampus unggul di Belanda. Terdapat sekitar 1500 mahasiswa internasional yang hadir dan memilih belajar di kampus ini setiap tahunnya. Berbagai program berpengantar Bahasa Inggris dapat dipilih sesuai minat dan bakat para mahasiswa internasional yang menempuh kuliah di kampus ini.

Salah satu ciri dai kampus ini yakni terdapat enam disiplin ilmu yang diterapkan. Disiplin ilmu tersebut mencakup psikologi, ilmu sosial interdisipliner, ilmu pendidikan, antropologi budaya, sosiologi dan juga ilmu pedagogik.

13. Eindhoven University of Technology

Eindhoven University of Technology
Eindhoven University of Technology

TU/e adalah kampus berbasis teknik terbaik yang ada di Belanda. Kampus ini hadir sebagai salah satu kampus kecil namun mampu memberikan dampak besar. Kamu, dosen dan juga teman-temanmu bisa lebih mengenal satu dengan yang lain.

14. Maastricht University

universitas terbaik di belanda Maastricht University
Maastricht University

Mempunyai peringkat ke-51 dari total 100 kampus terbaik yang ada di dunia, universitas ini juga menjadi salah satu opsi universitas terbaik di Belanda. Kampus ini menawarkan jurusan hukum dengan jenjang S1, S2 dan PHD. Universitas ini menciptakan lulusan jurusan hukum dalam mengambil peran masa depan.

15. Tilburg University

universitas terbaik di belanda Tilburg University
Tilburg University

Universitas terbaik di Belanda yang satu ini menawarkan fakultas hukum. Pada dasarnya universitas ini mempunyai sejumlah fakultas khusus misalnya bisnis, ilmu sosial, humaniora, ekonomi, hukum dan teologi. Adapun untuk jurusan hukum, universitas ini berhasil masuk pada ranking 100 kampus terbaik dunia pada urutan ke 50.

Demikian ulasan mengenai 15 universitas terbaik di Belanda yang Kamu pilih. Kamu dapat memilih salah satu kampus yang menurut Kamu paling cocok dan sesuai untuk mengembangkan skill dan bakat Kamu. Selain itu, pertimbangkan pula ranking universitas, lokasi dan juga program yang ditawarkan oleh universitas yang Kamu incar.

Baca Juga  5 Pengertian Penelitian Survei (Survey) Menurut Ahli
A+ A-

Kontak

Email: meenta.edu@gmail.com

Instagram: meenta_net

Live Search