Beranda Pendidikan Belajar efektif: Pengertian, Ciri, Faktor, Metode dan Caranya

Belajar efektif merupakan suatu cara belajar yang disesuaikan dengan kondisi individu yang sedang belajar, baik dari sisi pemilihan tempat, metode, maupun penggunaan waktu sehingga diperoleh hasil belajar yang diinginkan atau ditetapkan.

Pengertian belajar efektif menurut ahli

belajar efektif
anak sedang belajar via greatschools.org

Wragg (2012:12), mengemukakan bahwa pembelajaran efektif adalah mempermudah peserta didik untuk mempelajari hal yang bermanfaat diantaranya seperti nilai, konsep, fakta, keterampilan, hingga bagaimana hidup serasi dengan orang lain, ataupun suatu hasil belajar yang dikehendaki.

Kunci dari pengertian diatas adalah mempermudah belajar sehingga tujuan dapat dicapai sesuai keinginan.

Ciri-ciri

Harry Firman (1987) menjelaskan bahwa belajar yang efektif memiliki ciri-ciri sebagai berikut:

1. Mampu mengantarkan peserta didik atau individu mencapai tujuan pembelajaran yang diinginkan.

2. Dapat memberi pengalaman belajar yang atraktif, melibatkan Peserta didik atau individu secara aktif sehingga dapat mencapai tujuan pembelajaran.

Faktor yang mempengaruhi

Slavin (2009:52), menguraikan faktor yang dapat mempengaruhi efektivitas belajar diantaranya yakni:
1. Mutu (quality)
2. Ketepatan (appropriateness)
3. Intensif (intensive),
4. Waktu (time).

Metode dalam pembelajaran

Ada berbagai metode dalam belajar yang bisa diterapkan seperti demonstrasi, diskusi, eksperimen, tanya jawab, karyawisata, dll. Tinggal pilih belajar yang anda rasa paling tepat diterapkan supaya pembelajaran menjadi efektif.

Cara belajar yang efektif

1. Tentukan waktu yang tepat

Pilih waktu yang tepat, umumnya belajar lebih menyenangkan apabila dilakukan pagi hari karena otak masih segar.

2. Pilih tempat yang nyaman

Sebaiknya pilih tempat yang sejuk sehingga materi yang dipelajari dapat masuk ke otak.

3. Pilih metode yang disukai

Metode ada banyak, oleh karena itu pilih metode yang benar-benar tepat dan menurut anda efektif.

4. Disiplin

Terapkan secara disiplin dan teratur agar hasil yang dicapai optimal.

Demikianlah artikel ini semoga bermanfaat, silahkan bagikan artikel ini untuk menjangkau lebih banyak pembaca, terima kasih.

Daftar Pustaka:

Slavin, Robert E. 2009. Cooperative Learning.Bandung : Nusa Media

Firman, H. (1987). Kefektifan Program Pembelajaran. Jakarta: Gramedia.

Wragg, E.C. (1994). Classroom Teaching Skills. Nicholas Publishing Company (Belajar dan Pembelajaran). Bandung: ALFABETA

Baca Juga  Panduan Investasi Saham untuk Pemula: Cara Memulai dan Resikonya
A+ A-

Kontak

Email: meenta.edu@gmail.com

Instagram: meenta_net

Live Search