Daftar isi: [Hide]
Saat si kecil mulai aktif bermain umumnya para orang tua akan semakin selektif dalam melakukan pengasuhan anak. Tak jarang mereka membentak anak jika si kecil tidak menurut dengan apa yang orang tua inginkan.
Akan tetapi, terkadang orang tua juga terlambat menyesali karena terlanjut membentak mereka. Lalu apa yang harus dilakukan?
Di bawah ini yang perlu Anda lakukan saat terlanjut membentak si kecil:

1. Anda perlu menenangkan diri terlebih dahulu
Saat merasa kelelahan ataupun frustrasi, orang tua kerap tidak sadar telah memarahi anaknya. Tak jarang penyesalan pun datang akibat orang tua yang membentak anak. Untuk itu, langkah pertama yang bisa Anda lakukan adalah dengan menenangkan diri terlebih dahulu. Tidak salah juga apabila Anda memberiktahukan kepada si kecil jika Anda memerlukan waktu untuk menenangkan hati dan pikiran.
Baca Juga: tips mendidik anak laki-laki
2. Meminta maaf
Jika dirasa hati dan pikiran sudah tenang dan dapat berbicara dengan lebih baik, maka tidak ada salahnya untuk meminta maaf ke pada anak. Anda bisa meminta maaf pada anak dengan nada yang hati-hati dan lembut agar anak tidak ketakutan sebab mereka sudah dibentak sebelumnya.
3. Jelaskan alasan Anda memarahi anak
Ada baiknya, Anda juga memberikan penjelasan mengapa sampai membentak si kecil. Tunjukkan hal yang salah kemudian sampaikan jika hal tersebut tidak boleh dilakukan oleh si anak sehingga membuat orang tua menjadi membentak.
4. Berikan solusi
Setelah anak mengetahui apa saja alasan yang menyebabkan orang tua marah kepada mereka. Langkah selanjutnya adalah dengan memberikan solusi. Anda bisa member tahu kepada si kecil mengenai bagaimana hal yang sebaiknya dilakukan agar orang tua tidak marah atau membentak anak untuk kedua kalinya.
Sampaikan kepada anak dengan cara yang baik-baik agar anak tidak mengulangi hal tersebut. Selanjutnya, Anda bisa mulai membangun interaksi kembali dengan lebih baik.
Baca Juga: tips mendidik anak perempuan
Saat Anda sudah membentak anak, maka tidak usah menyesal. Anda bisa menerapkan beberapa langkah di atas agar suasana dapat tenang dan cair kembali. Tak hanya itu, si kecil pun mengerti akan apa kesalahan yang mereka perbuat serta seperti apa solusi yang harusnya dilakukan.
Seorang minimalis, menyukai olahraga, dan menulis.